DRUMBAND SATPAM CANKA PUTRA PERKASA MERIAHKAN DAN IRINGI DEFILE PASUKAN PADA HUT KE-74 TNI DI BATAM

Latest Comments

No comments to show.
Drumband Satpam Canka Putra Perkasa - HUT Ke-74 TNI - Batam

PT. PUTRA TIDAR PERKASA, BATAM – Drumband Satpam Canka Putra Perkasa mendapatkan kepercayaan untuk memberikan penampilan terbaiknya pada upacara peringatan HUT Ke-74 TNI di Dataran Engku Putri, Kota Batam, Sabtu (5/10/2019).

Drumband-Satpam-Canka-Putra-Perkasa-HUT-Ke-74-TNI-Batam-

Usainya upacara resmi, Drumband Canka Putra Perkasa memeriahkan dengan penampilan terbaiknya dengan disaksikan seluruh tamu undangan yang hadir maupun masyarakat pengunjung Dataran Engku Putri.
“Kita berharap Drumband Satpam Canka Putra Perkasa dapat dikenal luas dengan sering tampilnya di masyarakat. Hal ini menunjukan bahwa Satpam bisa, dan tidak kalah dengan Drumband lainnya” ungkap Dwifung selaku Direktur Utama PT. PTP dan abiturien Akmil ’98 ini pada saat menghadiri upacara HUT Ke 74 TNI Sabtu kemarin.

Tak sedikit, masyarakat yang mengabadikan momen berharga tersebut bersama personil Drumband dan kagum dengan penampilannya yang membahana.

Defile-Pasukan-HUT-TNI-ke-74-di-Batam

Drumband Satpam bentukan PT. Putra Tidar Perkasa (PT. PTP) ini juga mengiringi defile pasukan. Pada defile Pasukan ini terdiri dari 4 SSY, SSY 1 sampai dengan 4 adalah satuan dari TNI dan Polri sedangkan 1 SSY lainnya pasukan tidak bersenjata yaitu Instasi pemerintah, personil Drumband Canka Putra Perkasa, pemuda dan pelajar.

“Merupakan suatu kebanggaan bagi Satpam Indonesia mendapatkan kepercayaan dari Tentara Nasional Indonesia melalui Drumband Canka Putra Perkasa untuk mengiringi defile HUT TNI ke 74 ini” ungkap dirut PT. PTP.

Drumband-Satpam-Canka-Putra-Perkasa-iringi-Defile-Pasukan-HUT-TNI-ke-74

Dalam peringatan upacara ini, hadir Plt. Gubernur Provinsi Kepri, Danrem 033/WP, Danlantamal IV Tanjungpinang, Danguskamla Armada I, Danlanud RHF Tanjungpinang, Ketua DPRD Kota Batam, Wakapolda Kepri, Pejabat Utama Polda Kepri, Walikota Batam, Kapolres jajaran Polda Kepri, Kabinda Provinsi Kepri, Ketua BP Batam, serta unsur pemerintahan Provinsi Kepri dan elemen masyarakat Kota Batam.

Pada kesempatan tersebut Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, S.SOS, selaku Inspektur Upacara mengucapkan rasa bangga dan terimakasih kepada seluruh peserta upacara, tamu undangan dan masyarakat Kota Batam yang turut mensukseskan acara peringatan HUT Ke-74 TNI.

Menarik lainnya pada kegiatan peringatan HUT ke-74 TNI selain Drumband, juga pameran Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) dari TNI-POLRI yang bisa disaksikan oleh pengunjung pameran sejak tanggal 4 hingga 5 Oktober 2019 di Dataran Engku Putri.

Berita kami :


Butuh jasa pengamanan? klik Ya

Ikuti pelatihan Gada Pratama / Madya Klik Ya


Beri nilai website kami

Wajib Isi Email Aktif
Berapa bintang yang layak diberikan untuk Website kami?


Bagikan informasi ini ke Sosial media Anda, biar mereka tahu apa yang Anda tahu

CATEGORIES

News

Comments are closed