You are currently viewing PT.PTP LAKUKAN PENANAMAN POHON DI TWA MUKA KUNING SEBAGAI SALAH SATU KEGIATAN PERAYAAN HUT KE 11

PT.PTP LAKUKAN PENANAMAN POHON DI TWA MUKA KUNING SEBAGAI SALAH SATU KEGIATAN PERAYAAN HUT KE 11

  • Post category:News

PT. Putra Tidar Perkasa, Batam – Berlokasi di Taman Wisata Alam Muka Kuning, PT. PTP laksanakan penanaman pohon sebanyak 150 batang bekerja sama dengan Balai Besar KSDA Riau. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari perayaan HUT PTP ke 11 pada tanggal 27 Juli 2018. Berbagai kegiatan mulai dari donor darah, penanaman pohon, dzikir dan doa bersama, gotong royong, santunan kepada Panti Asuhan anak yatim, olah raga bersama sampai di acara puncak tanggal 31 Juli 2018 di Sport Hall yang akan diisi beberapa atraksi Drum Band Canka Putra Perkasa dan Yong Moodo.

Dalam rangka HUT PTP ke 11 PTP Tanam Pohon

Komisaris dan Dirut lakukan Penanaman Pohon di TWA

Komisaris dan Dirut lakukan Penanaman Pohon di TWA

Dirops lakukan penanaman Pohon di TWA

Sugito S. Hut, M.Sc mewakili Kepala Balai Besar KSDA Riau yang bertugas di Batam menyambut baik kegiatan PT. Putra Tidar Perkasa yang juga memperhatikan alam sekitar terutama sekali adalah tentang kondisi hutan di Kota Batam.

“Saya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan PT. PTP dengan melakukan penanaman pohon di TWA Muka Kuning” ungkapnya. Seperti disampaikannya saat beberapa waktu lalu sebelum kegiatan, Sugito menyatakan bahwa sengaja kegiatan tersebut diarahkan ke TWA Muka Kuning karena beberapa waktu lalu hutan tersebut mengalami kebakaran yang mengakibatkan kerusakan hutan yang cukup serius.

PT. Putra Tidar Perkasa Lakukan Penanaman Pohon di TWA

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Komisaris Utama PT. Putra Tidar Perkasa Mayjen TNI ( Purn ) H. Sudiyono PS, S.Ip. Komisaris Utama dalam sambutannya yang disampaikan di sela acara memesankan kepada seluruh personel PT. Putra Tidar Perkasa yang hadir dalam kegiatan penanaman pohon tersebut untuk ikut juga menjaga ekosistem alam yang salah satunya adalah menjaga dan merawat pohon sebagai penompang dari kebutuhan oksigen di dunia. “Pohon sangatlah mempunyai peranan yang cukup penting dalam pola kehidupan di dunia” sambut Mantan Jenderal Bintang Dua tersebut.

Personel Satpam PTP lakukan Penanaman Pohon

Dalam acara tersebut juga dilakukan penanaman pohon secara simbolis yang dilakukan oleh Dewan Komisaris dan Direksi PT. Putra Tidar Perkasa. Dan dilanjutkan penanaman pohon oleh seluruh personel yang hadir dibantu dari Mitra BKSDA, Mahasiswa Pecinta Alam Ibnu Sina.

Beberapa jenis pohon yang ditanam adalah tanaman pelindung seperti Pohon Pulai (Alstonia scholaris) dan Saga (Adenanthera pavonina). Dwifung dalam kesempatan penanaman pohon menyatakan bahwa kegiatan tersebut sengaja dilakukan sebagai salah satu bentuk kepedulian PT. PTP terhadap lingkungan sekitar terutama alam. Bahkan di Cabang Bangka juga melakukan perayaan di hari yang sama dengan bergotong royong membersihkan fasilitas umum.( ry )

══════════════

Baca juga Berita kami sebelumnya :

PTP TRAINING CENTER KEMBALI BUKA PENDIDIKAN UNTUK PEROLEH KOMPETENSI GADA PRATAMA

Butuh jasa pengamanan? klik Ya

Ikuti pelatihan Gada Pratama / Madya Klik Ya

Bagikan informasi ini ke Sosial media Anda, biar mereka tahu apa yang Anda tahu