PT. Putra Tidar Perkasa, Batam – Bertempat di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal pada 31 Juli 2018 lalu, bertepatan dengan perayaan HUT PT. Putra Tidar Perkasa ke 11 dilaksanakan penandatanganan MoU antara PT. Putra Tidar Perkasa dan BNN Kepri. Kepala BNNP Kepri Drs. Richard Nainggolan MM, MBA menyambut baik dengan adanya pelaksanaan kerjasama yang dituangkan dalam MoU dengan PT. Putra Tidar Perkasa tersebut. Turut hadir mendampingi Kepala BNNP Kepri yakni Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Hj.Nursih.
Penandatanganan MoU yang diilaksanakan tepat pada peringatan HUT PT. Putra Tidar Perkasa ini bertujuan untuk mengajak seluruh komponen dan lapisan personel guna mendukung Program Pemerintah melawan peredaran gelap Narkoba. Selain itu juga menunjukkan kepada seluruh pengguna jasa serta tamu undangan yg berhadir bahwa PT. Putra Tidar Perkasa komit dan konsisten terhadap program-program pemerintah.
Dalam kesempatan wawancara dengan Redaktur, Dwifung menyatakan bahwa kegiatan MoU ini adalah salah satu tahap dari rangkaian tahapan yang telah dilalui sebelumnya. Mulai dari pembekalan Relawan di BNNP Kepri, membentuk team aksi untuk pelaksanaan kegiatan dalam PT. Putra Tidar Perkasa yang di beri nama Satuan Penggiat Aksi Relawan Terhadap Ancaman Narkoba atau disingkat SPARTAN PTP. Tidak hanya itu saja, SPARTAN sebagai satuan khusus aksi yang dibentuk Direktur Utama PT. Putra Tidar Perkasa Dwifung WS tersebut langsung membentuk penggiat penggiat untuk membantu kalancaran pelaksanaan aksi di lapangan.
“Setelah mendapat pembekalan tentang Bahaya Narkoba dalam kegiatan Relawan, kami segera membentuk satuan aksi yang nantinya diharapkan dapat menjadi motor penggerak kegiatan dalam melawan peredaran Narkoba” tegas Dwifung.
Dwifung juga menambahkan bahwa PT. Putra Tidar Perkasa menggelontorkan dana untuk mendukung kegiatan tersebut. Meskipun baru MoU namun PT. Putra Tidar Perkasa tidak segan segan untuk mengeluarkan anggaran guna mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut. “Tahun ini memang belum banyak dana yang kami anggarkan namun tekad kami akan tetap melaksanakan kegiatan ini karena kami juga peduli dengan Program Pemerintah dalam P4GN. Insya Allah tahun depan akan kami tata lebih baik lagi” ujar Direktur Utama PT.PTP tersebut. ( ry )
══════════════
Baca juga Berita kami sebelumnya :
PEDULI DENGAN ANAK BUAHNYA, PT. PTP TANDA TANGAN MOU DENGAN GMP UNTUK PROGRAM RUMAH MURAH SATPAM
Butuh jasa pengamanan? klik Ya
Ikuti pelatihan Gada Pratama / Madya Klik Ya